TfClTSA0GfroTUC5GUd9TUC8BA==

PUTRA PENDIRI NU Ini Doakan Paslon Lucky-Sae Menang Pilkada

Cawabup Indramayu Syaefudin bersama KH Mohamad Roqib Wahab/Foto Ist

PROINBAR.COM, INDRAMAYU – KH Mohamad Roqib Wahab (70) mendoakan Lucky Hakim-Syaefudin menang PIlkada Indramayu 2024.

Sosok alim asal Jombang yang juga putra bungsu salah satu pendiri Nahdlatul Ulama (NU), Al-Maghfurlah KH Abdul Wahab Chasbullah itu sengaja datang ke kediaman calon Wakil Bupati Indramayu, Syaefudin, pada Rabu malam (20/11/2024).

"Saya terpanggil untuk datang dan mendoakan paslon nomor 2 Lucky Hakim-Syaefudin agar terpilih pada Pilkada 27 Nopember 2024 mendatang, " tuturnya saat bercengkrama. 

KH Mohamad Roqib Wahab mengaku terpanggil dengan situasi politik yang terjadi di Kabupaten Indramayu.

Sebabnya, warga Nahdliyin di Kabupaten Indramayu diklaim dimiliki dan mendukung salah satu paslon atau partai politik tertentu.

Padahal sejatinya warga NU bisa berada dimana-mana.  "Insya Allah Pak Lucky Hakim-Syaefudin paslon jadi diangka 65 persen," ucap putra pencipta lagu Ya Lal Wathon ini. 

Dalam kunjungannya ke Kota Mangga, sosok penjaga kantor PBNU itu juga mengajak Syaefudin untuk berziarah ke makam pendiri Indramayu Pangeran Arya Wiralodra.

Dilanjutkan dengan berziarah ke makbaroh Syekh Sama'un Dadap Sesepuh dan Auliya Allah di lndramayu. 

Panjatan doa dan tawasul dilantunkan saat berziarah di kedua makam yang banyak dikunjungi oleh umat Islam tersebut.

Bahkan bukan hanya itu, sorban hijau yang dikenakan Syaefudin adalah pemberian dari putra suluh Gus Wahab, KH Mohamad Roqib Wahab.

"Insya Allah menjelang pencoblosan saya bersama jamaah akan kembali datang ke Indramayu untuk memastikan kemenangan paslon Lucky-Sae," pungkasnya. (JPI/rls)

Komentar0

Simak artikel pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih kanal favoritmu! Akses berita Proinbar.com lewat:

Advertisement

Type above and press Enter to search.